Saturday, May 07, 2016

Apa Sebenarnya Tujuan dan Yang Kita Cari Dalam Hidup ini?

Untuk apa sebenarnya kita dilahirkan didunia ini? Mungkin itu adalah salah satu pertanyaan yang mungkin pernah dipertanyakan oleh beberapa orang didunia ini. Apa kah kalian sudah menemukan apa yang kalian cari dan kemana langkah anda sekarang? Diantara kita mungkin ada beberapa orang yang mengeluh kenapa saya dilahirkan dengan keadaan seperti ini dan ada orang yang tegar dan bersyukur dengan keadaannya sekarang.

Jadi apa yang sebenarnya kita cari dalam hidup ini? Dalam film dan jaman penjajahan dahulu kala juga berkata antara lain wealth (kekayaan/jabatan), fame (ketenaran), love (cinta), religion (agama). Dan berdasarkan fakta yang terjadi dan berdasarkan pengalaman berikut adalah susunan yang paling dicari dalam hidup anak muda jaman sekarang.

  1. Fame (Ketenaran)
    Terkenal
    source : forevertwentysomethings.com
    Ini adalah yang paling banyak dicari anak muda zaman sekarang. Entah kenapa anak zaman sekarang ingin menjadi ngetrend dan terkenal dilingkungannya. Mungkin karena mereka masuk dalam pencarian jati diri dan ingin dianggap.

  2. Love (Cinta)
    Love
    source : http://peakperformancems.com/
    Hal kedua yang banyak dicari juga oleh anak zaman sekarang adalah cinta, hampir 11 12 sama ketenaran (fame). Fakta yang terlihat dilingkungan anak zaman sekarang sekarang yaitu fenomena banyaknya anak muda pacaran dan kebanyakan pacarannya tidak sehat. Emang ada pacaran sehat? Hehe. Dan parahnya zaman sekarang anak yang masih kecil alias bocah mulai mencoba hal ini. Padalah itu masa-masanya mereka mengejar cita-cita dan pendidikan untuk masa depan. Boleh sih boleh tapi jangan berlebihan agar tidak berujung penyesalan. Apalagi menjadi orang tua muda diwaktu yang belum siap berumah tangga.

  3. Wealth (kekayaan)
    Wealth
    source : businessdayghana.com
    Kekayaan, jabatan belum begitu dicari oleh anak zaman sekarang, karena mereka masih mendapat penghasilan dari orang tua dan tertarik pada 3 hal diatas.

  4. Religion (Agama)
    Religion
    source : bahaiteachings.org
    Yang ini adalah jenis anak yang sulit dicari dan jarang. Contohnya dilingkungan yang saya lihat hanya kurang lebih 25% saja yang taat beragama dan hanya untuk Allah. Faktanya kita hidup didunia itu sementara yaitu untuk menjadi khalifah dibumi untuk berbuat amal baik, berserah diri kepadanya dan mengikuti hal yang diboleh kan dan tidak diperbolehkan. Padahal hal yang penting dalam hidup agar hidup tenang aman damai dan tentam. Ingat hidup itu satu kali dan kita tidak akan tahu kapan kita akan mati.

Faktanya zaman sekarang yang cukup banyak orang yang mencari dan tujuan dalam hidup bukalan lah berbuat kebaikan seperti yang telah diajarkan agama. Cukup banyak orang lebih gila mencari jabatan, harta hingga korupsi, pacaran tidak sehat yang menuju pergaulan sex bebas dll.

Jadi apa kah yang kalian cari dan tujuan dalam hidup kalian? Saya yakin didalam hati kalian pasti berbisik apa yang sekarang kalian cari sekarang ini.

No comments:

Post a Comment