Wednesday, August 03, 2016

Apa yang Terjadi di Dunia ini Jika Tidak Ada Uang?

Seperti yang telah kita ketahui uang adalah suatu benda yang digunakan oleh masyarakat untuk mengukur nilai, menukar dan melakukan pembayaran atas barang atau jasa (wikipedia). Saat ini semua orang bisa hidup, beli sandang, pangan dan papan dengan uang. Semua orang berbondong-bondong mencarinya dan mengingin kan kaya raya. Dengan uang orang yang jujur pun terkadang bisa berbohong (penyuapan), yang setia berteman atau pasangan terkadang jadi menghianatinya. Sebegitu berharga kah uang sehingga membuat orang mati-matian mengejarnya? Sebegitu berharga kah kalau hidup kita hanya untuk uang? Pagi sampai pulang pagi hanya mencari uang. Terkadang muncul pertanyaan, Andai jika di dunia ini tidak ada uang apa yang terjadi dengan dunia ini?

  1. Tidak Serakah
    source : pexels.com
    Hal pertama yang mungkin terjadi jika didunia ini tidak ada uang mungkin manusia tidak terlalu serakah. Dan mungkin tingkat kejahatan berkurang korupsi, penjambretan etc.
  2. Meluangkan waktu untuk hobi & Orang yang tercinta
    source : pexels.com
    Dikarenakan mencari setiap orang saat ini mencari uang dari pagi sore, terkadang pagi pulang pagi "lagu armada". Bayangkan berapa banyak waktu yang dimiliki? Setiap orang hanya punya sedikit waktu untuk meluangkannya kedalam hobi atau orang yang disayang (maupun teman atau keluarga).
  3. Lebih Setia
    source : pexels.com
    Setia disini bisa sahabat, kerabat atau pasangan. Dikarenakan uang terkadang seseorang bisa menusuk temannya sendiri. Begitu juga dengan pasangan, mereka bisa meninggalkan pasangan jika pasangannya tidak bisa membiayai, menghidupinya. Semua orang berfikir realistis, makan, hidup itu bukan dengan sekedar cinta. Bahkan pernah saya mendengar cerita, bahwa terkadang wanita pun bisa memaksakan dengan pria yang tidak dicintainya yang penting bisa tetap bertahan hidup dan mampu menghidupinya lahir dan batin.
  4. Lebih Bahagia
    source : pexels.com
    Ya, ini mungkin hal lain yang mungkin terjadi jika didunia ini tidak ada uang. Mungkin dalam hidupnya tidak terlalu banyak beban mental dan lebih bahagia. Saat ini cukup banyak orang yang berkata banyak uang berarti bahagia, tapi belum tentu. Faktanya kebahagiaan tidak bisa dibeli dengan uang. Coba baca artikel-artikel orang kaya raya tetapi tidak bahagia dan menderita. Kisah orang tua kaya raya yang kurang memperhatikan anaknya. Memang perlu menjadi kaya, tapi jangan lupa dengan orang sekitar anak, keluarga, sahabat. Benar, kekayaan tidak bisa membeli kebahagiaan. Kebahagiaan itu dari hati ke hati kita kepada orang lain. Terkadang itu lah yang membuat saya mengerti kenapa sesosok orang yang cukup saya kenal dan dapat dikatakan tidak terlalu kaya tapi mencukupi itu sering melakukan kegiatan amal.
Jujur saya pun ingin menjadi orang kaya dan mempunyai segalanya. Tapi ketika harus memilih kaya atau bahagia, apa kira-kira yang kita harus pilih? Coba pikirkan sekali lagi sebegitu penting kah dan segila itu kah hidup kita hanya mencari uang? Setelah merenungkan atau #pensive diatas mungkin kita semua sudah mempunyai jawabannya masing-masing.
Jangan biarkan hidup ini hanya untuk menyayangi dan mencari uang, karena uang tidak pernah menyayangi dan mencari anda, toh cuma benda mati !

No comments:

Post a Comment