Wednesday, March 07, 2018

5 Pengalaman Menarik Yang Didapatkan Jika Bekerja di Startup

Oke posting kali ini berkaitan dengan pengalaman kerja di startup. Sebelum masuk kedalam inti bahasan mungkin sedikit bahas dulu apa itu startup. Jadi pokok intinya startup itu adalah suatu perusahaan dengan model bisnis baru yang masih dirintis dan biasanya dibidang teknologi (source:id.techinasia.com).

Pasti sebagian orang akan berfikir perusahaan kecil tidak ada masa depannya, mendingan berkarir diperusahaan besar saja atau mendingan buat usaha sendiri. Tapi tidak menutup kemungkinan startup tersebut jadi perusahaan besar dan mungkin suatu saat bakal jadi salah satu orang penting dalam perkembangan startup tersebut. Sudah banyak contoh startup sukses diindonesia dan bahkan namanya lebih terkenal daripada perusahaan besar yang sudan lama ada. Contoh gojek, bukalapak, tokopedia etc.

Berikut hal-hal pengalaman menarik yang pasti dialami teman-teman jika bekerja di startup:

  1. Mengenal Arti mimpi
  2. source : pixels.com

    Hal pertama yang akan ditemukan ketika bekerja di startup yaitu akan mengerti apa itu mimpi dan berusaha terus untuk mewujudkannya. Dengan bekerja di startup mungkin akan berfikir ini bisnis jelas apa tidak? Apakah akan berjalan dengan baik? Dan setelah berjalan seiringnya waktu pun akan sadar betul apa itu mimpi. Jangan hanya membiarkan mimpi itu hanya jadi mimpi tapi coba, coba dan coba terus untuk memperjuangkannya dan mewujudkannya.

    Berbeda dengan perusahaan yang sudah besar mungkin sudah jelas pekerjaannya itu-itu saja tanpa mengetahui ketika berproses menjadi perusahaan besar. Tapi jika di startup mengetahui dengan jelas apa itu mimpi dan proses.

  3. Menjadi Lebih Kreatif & Pantang Nyerah
  4. source : pixels.com

    Dengan bekerja di startup dapat membuat orangnya lebih kreatif. Kenapa? Karena disana akan belajar berfikir kritis, unik dan kadang aneh menyeleneh agar produk yang ditawarkannya laku. Ketika produk yang ditawarkannya masih belum laku disitu kita akan terus berfikir, figureout bagaimana cara produknya laku. Dan terbukti selama kerja di startup banyak ide-ide yang akhirnya gagal dan ada juga yang sukses dan berjalan. Suatu hal pelajaran yang unik bukan?

  5. Kadang Mengerjakan Hal Diluar Job Base Yang Menarik
  6. source : pixels.com

    Ketika di startup terkadang ada kemungkinan mengerjakan suatu kerjaan diluar job dan kamu lumayan bisa dibidang itu atau berkaitan hobi. Maka dari itu jangan sepelekan hobi dan itu salah satu manfaat memasukan hobi dalam resume kita.

  7. Lebih Kekeluargaan
  8. source : pixels.com

    Di startup mungkin hanya bekerja dengan team kecil tapi solid.

  9. Memotivasi untuk membangun "Terbang Dengan Sayap Sendiri"
  10. source : pixels.com

    Setelah lama-lama di startup pasti akan membuat pola pikir kita ingin membangun suatu hal baru juga. Dan ingin mencoba untuk membangun hal baru, mewujudkan mimpi dan memiliki cukup bekal jiwa pantang menyerah ketika masih bekerjasama dengan team startup sekarang.

Begitu lah pengalaman bekerja di startup. Bagaimana? Apa teman-teman tertarik? Atau punya pendapat lain? boleh di share pengalamannya di kotak komentar

No comments:

Post a Comment